Otomatis Shutdown Ketika Layar Laptop Ditutup

Ilustrasi Linux

   Linux Ubuntu - Yiah, mungkin timbul pertanyaan dibenak teman-teman semua. Kenapa laptop yang sudah bagus-bagus menyala dan ketika ditutup layarnya malah mati atau shutdown? Bukannya itu sama saja bunuh diri, file dan program yang dibuka akan tertutup semua?

   Ok ok, saya akan coba menjawab, jawaban dari saya cukup singkat yaitu semua itu tergantung kebutuhan. Sekarang saatnya lanjut kebagian config-confignya, let's go...

1. Edit file yang bernamakan logind.conf yang berada di direktori /etc/systemd/

   $ sudo vi /etc/systemd/logind.conf

 [Login]
#NAutoVTs=6
#ReserveVT=6
#KillUserProcesses=no
#KillOnlyUsers=
#KillExcludeUsers=root
Controllers=blkio cpu cpuacct cpuset devices freezer hugetlb memory perf_event net_cls net_prio
ResetControllers=
#InhibitDelayMaxSec=5
#HandlePowerKey=poweroff
#HandleSuspendKey=suspend
#HandleHibernateKey=hibernate
HandleLidSwitch=poweroff
#PowerKeyIgnoreInhibited=no
#SuspendKeyIgnoreInhibited=no
#HibernateKeyIgnoreInhibited=no
#LidSwitchIgnoreInhibited=yes
#IdleAction=ignore
#IdleActionSec=30min
Teman-teman bisa memperhatikan variable yang saya bold diatas, yaitu HandleLidSwitch=poweroff yang artinya atau fungsinya digunakan ketika layar ditutup maka secara otomatis tidak akan menjalankan command apapun. Command yang digunakan tidak hanya poweroff, teman-teman juga bisa mengisinya dengan suspend, hipernet atau no.

2. Agar langsung bisa digunakan jangan lupa untuk me-restart servicenya.

   $ sudo service systemd-logind restart

3. Saatnya testing, tutup dan buka layar monitor. Bagaimana hasilnya?


Salam,
Teguh S

Posting Komentar